Pemprov Papua Tengah Salurkan Bantuan Sembako

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah menyalurkan bantuan permakanan bagi Lansia, Penyandang Disabilitas, dan Anak Terlantar di dalam Panti.
Berita, mataharinabire.net - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah menyalurkan bantuan permakanan bagi Lansia, Penyandang Disabilitas, dan Anak Terlantar di dalam Panti.

Bantuan sosial itu di serahkan secara Simbolis oleh Penjabat (PJ) Gubernur Papua Tengah, Dr. Ribka Haluk, S.sos, MM, di Halaman Kantor Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Anak Provinsi Papua Tengah, Kabupaten Nabire, Jumat (20/10/2023).

Yayasan Difabel Nabire yang juga menerima bantuan tersebut di terima secara Simbolis oleh Yuliana Maniagasi, Yulianus Sukan dan Moris Kmur di dampingi oleh Sekertaris Yayasan Difabel Nabire Bpk M.Mudasir S.Sos.MM.

Bantuan tersebut berupa beras, minyak goreng, micin, gula pasir, kacang hijau, dan susu kental cokelat, telah di antarkan dan di terima oleh Yayasan Difabel Nabire (Perum Graha Kelapa Dua Blok G5 Kalibobo) dengan penuh suka cita.

Ibu Maria Yeti Saputri, S.sos., MM., selaku Ketua Yayasan Difabel Nabire mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Pemerintah Provinsi Papua Tengah.

Saya sangat berterimakasih dan sangat mengapresiasi bantuan tersebut, karena ini sangat berguna serta bermanfaat untuk kelangsungan hidup masyarakat marginal seperti kami semua di Yayasan Difabel ini.

Sukses selalu untuk pemerintahan baru Papua Tengah dan juga Ibu Ribka Haluk selaku Penjabat (PJ) Gubernur Papua Tengah beserta Tim-nya.

Ucap Ibu Maria Yeti Saputri Selaku Ketua Yayasan Difabel Nabire
Layanan Tempat Penitipan Anak atau Daycare, Paud - TK, Taman Baca, dan Butik

Posting Komentar